Guna meningkatkan status Kesehatan masyarakat pasca bencana, Yayasan SHEEP Indonesia berperan aktif dalam menginisiasi, mendampingi pelaksanaan, serta memonitoring kegiatan posyandu keluarga yang salah satunya dilakukan pada hari Rabu (09/02/22) di Posyandu Anggrek, Dusun 1& 2, Desa Enu, Kec. Sindue, Donggala.
Kegiatan yang dilakukan adalah penimbangan berat serta pengukuran tinggi badan pada bayi dan balita, imunisasi, pemberian PMT (pemberian makanan tambahan), pemeriksaan ibu hamil, dan pemeriksaan lansia. Antusiasme warga ditunjukkan dengan hadirnya 51 balita, dan 12 orang ibu hamil serta lansia yang jumlah tersebut mendekati dari target 65 orang yang diharapkan akan hadir.
YSI bersinergi dengan kader, petugas Puskesmas, dan warga masyarakat dalam upaya meningkatkan Kesehatan serta partisipasi dalam kegiatan posyandu keluarga agar kedepan keberadaan posyandu keluarga dapat menjadi pusat pelayanan Kesehatan keluarga di tingkat paling dasar sehingga tercipta ketangguhan masyarakat.